-->

The Help by Kathryn Stockett

justaveragereader.blogspot.com



Paperback 545 pages
Published Mei 2010 by Matahati
Penerjemah: Barokah Ruziati
Rating 5/5

“When I'm born I'm black, when I grow up I'm black, when I'm in the sun I'm black, when I'm sick I'm black, when I die I'm black, and you... when you're born you're pink, when you grow up you're white, when you're cold you're blue, when you're sick you're blue, when you die you're green and you dare call me colored”
Oglala Lakota

Quotation bernada rasial ini saya temukan ketika saya sedang browse di goodreads beberapa bulan yang lalu. Terus terang, saya belum pernah membaca buku seputar Nigra ini secara utuh. Sebelumnya saya pernah membaca The Immortal Life of Henrietta Lacks, sayangnya, berhenti di tengah jalan karena mulai loading dengan keterangan berbagai percobaan lab dengan istilah yang membuat saya menyerah.hiks… Dari berbagai film yang saya tonton, banyak kisah yang menceritakan pahitnya rasial ini.


Aibeleen, telah mengasuh 17 anak kulit putih selama hidupnya. Kali ini ia bekerja pada keluarga Leefolt, dengan satu anak perempuannya. Kasih sayangnya pada si anak, menjadikan sang anak jika boleh memilih, memanggilnya sebagai Mama. Minny, seorang ibu dari 5 orang anak dengan suami pemabuk, harus kehilangan pekerjaannya dengan tuduhan pencurian. Namanya yang sudah tercemar tak mungkin diterima bekerja dimana pun. Untunglah ada Miss Celia, yang sedikit sinting menerimanya bekerja di rumahnya yang super besar. Eugenia Phelan atau Skeeter, kulit putih, setelah mendapatkan gelar sarjananya, kembali ke keluarganya di Mississippi. Ibunya sebenarnya tak terlalu mengharapka ia kembali dengan selembar ijazah, melainkan berharap putrinya segera membawa pria idaman yang segera menikahinya. 

Skeeter, adalah wanita kulit putih yang mungkin berbeda dari wanita kebanyakan di Jackson, Mississippi. Dia berharap bekerja di sebuah surat kabar alih alih menikah. Pengalamannya sebagai editor di jurnal Liga tempatnya berkumpul dengan para wanita lain di Jackson tak membuatnya mudah mendapat pekerjaan. Sebuah koran local akhirnya menerimanya bekerja, bukan untuk menulis artikel yang sesuai dengan apa yang dia inginkan, melainkan melanjutkan kolom MS. Myrna, kolom seputar problem rumah tangga: bagaimana cara menghilangkan noda di baju,  memoles perangkat perak, dsb. Tentu saja pekerjaan ini menggelikan tapi tetap ia anggap sebagai tantangan. Dengan bantuan Aibeleen, ia menjawab semua problem rumah tangga. Kedekatan keduanya ini menimbulkan sebuah ide yang bermula dari ide putra Aibe almarhum yang ingin menulis seputar keluarga kulit hitam. Skeeter ingin menulis seputar kehidupan para pembantu kulit hitam yang mengabdi pada keluarga kulit putih, mengasuh anak mereka dengan meninggalkan anak mereka sendiri. Mengabdi bertahun tahun untuk kemudian mendapati si anak menjadi seperti mama mereka. Pahit. 

Diceritakan menggunakan multiple point of view, The Help ini seolah ingin menceritakan dua sisi yang bertolak belakang. Sisi Nigra yang diwakili Aibeleen dan Minny dan sisi kulit putih dari Skeeter. Sayangnya, pemeran ‘menyebalkan’ lainnya hanya diceritakan sebagai orang ketiga, sehingga kurang dapat saya mengerti bagaimana mungkin manusia memperlakukan manusia lain demikian rendah. Contohnya saja Hilly Holbrook sebagai tokoh antagonis disini. Usahanya maju tak gentar meletakkan para pembantu berwarnanya sebagai orang kedua yang bebas ia kata2i baik di depan atau di belakang mereka. Belum lagi masalah kakus yang baginya ‘haram’ bagi para pembantu kulit hitam ini menggunakan toilet keluarga ataupun tamu. Dengan manisnya ia membuat inisiatif sanitasi di lingkungannya untuk membuatkan jamban bagi para pembantu. Alasannya, mereka mempunyai imunitas yang berbeda dari para kulit putih, sehingga penyakit yang mereka punya akan menular pada mereka. Lindungi keluarga anda, begitu usulnya pada jornal bulanan Liga-nya. 

Mengambil setting sekitar tahun 1960an, The Help ini menceritakan kehidupan ‘pasrah’ kulit hitam di Jackson, Mississippi. Sementara di luar Jackson, sudah banyak gerakan pemberontakan perihal rasial yang menyedihkan ini. Martin Luther King mulai dengan usahanya melawan diskriminasi rasial di negaranya. Bahkan Aibee menceritkan kisah pahlawan Martin Luther King ini sebagai pahlawan dari planet Mars, dengan nama Martian Luther King yang berkulit hijau kepada anak asuhannya. Meski terlihat pasrah, namun ternyata beberapa gerakan anti rasial ini juga muncul, salah satunya dengan penulisan buku yang dilakukan Skeeter beserta banyak pembantu lainnya yang diam diam sangat menginginkan terbitnya buku ini. Bukannya tak tahu akan resiko, mereka hanya ingin menyuarakan apa yang mereka pendam mulai dari generasi sebelum mereka. 

Bertahun berlalu, usaha Martin Luther King ini tak sia sia. Diskriminasi seputar rasial ini mulai menurun jumlahnya, namun itu tak berarti hilang. Keributan antar etnis masih melanda dimana mana, tak hanya di negeri Paman Obama saja, tapi di seluruh dunia, tak terkecuali di tanah air kita. Indonesia. Well, peer bagi semua pemimpin dunia, dan tentu saja the way of thinking kita tentang bagaiman meminimalisasi perseteruan etnis ini.  

Buku ini telah sukses diangkat di layar lebar dengan judul yang sama, The Help, dengan Emma Stone sebagai bintang utama. Sama dengan bukunya yang banyak meraih penghargaan: Amazon’s Best Book of The Year 2009, Orange Prize Longlist 2010, Indies Choice Book Award 2010, Townsend Prize of Fiction 2010. Untuk filmnya, The Help the movie meraih empat nominasi Academy Award: Best Picture, Best Actress for Davis (Aibeleen), Best Supporting Actress for Chastain (Celia Foote).  Sayangnya, sang penulis tidak lagi menulis setelah meraih kesuksesan buku ini. Entah apakah ada beban moral dengan kesuksesannya sendiri atau ada sesuatu yang lain sehingga karyanya ini disebut karya debutnya meski telah ditulis tahun 2009.


Sekilas tentang penulis:
Kathryn Stockett was born and raised in Jackson, Mississippi. After graduating from the University of Alabama with a degree in English and creative writing, she moved to New York City, where she worked in magazine publishing for nine years. She currently lives in Atlanta with her husband and daughter. She is working on her second novel. (from goodreads)

Postingan ini untuk posting bareng BBI bulan Oktober 2013 untuk penulis debut sekaligus New Author 


 Trailer film The Help

5 Responses to "The Help by Kathryn Stockett"

  1. suka banget sama buku ini...salah satu buku hype yang memang sesuai dengan ekspektasi hehe...belum nonton filmnya tapi, kayanya bakal nangis2 deh hehe

    ReplyDelete
  2. belum baca tapi suka filmnyaaa. sampe nonton dua kalii

    ReplyDelete
  3. saya sudah nonton filmnya the help. huuuuh saya terharu sekali saat menontonnya, bagaimana perjuangan seorang penulis untuk menulis kisah nyata dengan dibantu 2 orang pembantu, albien dan minny, namun jumlah pembantunya terus bertambah untuk membantu proses penulisan buku the hlp. coba nonton di hbo huuuuh nangis tu pang.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kurang sepertiga bukunya, aku sudah donlot filmnya. Selesai baca langsung nontooonnn hahaha...

      Delete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel